Perkataan atau Perbuatan Yang Baik di Sertakan Hadist & Ayat Al-qur'an
Perkataan yang Baik di Media Sosial
Media sosial adalah tempat untuk banyak hal, bisa digunakan
untuk hal positif dan negatif. Contoh hal yang positif digunakan untuk
berniaga, memberikan berita yang akurat, silaturahim dengan teman yang jauh dan
jarang berjumpa dan lain sebagainya. Sedangkan untuk hal yang negatif contohnya
saling mengejak/ membuli teman baik menyindir bahkan terang-terangan disebutkan
nama dan foto orang yang di jadikan sasaran. Melalui media sosial jga dapat
mengakses hal-hal yang berbau pornografi, jadi kita sebagai pengguna sebaiknya
bisa memilih dan memilah yang baik dan yang buruk.
Pada akhir-akhir ini sering terjadi perang media sosial, baik yang sengaja bahkan tidak sengaja. Ketajaman lisan kadang juga mewujud dalam aktivitas di media sosial melalui status-status yang ditulis. Sudah semestinya, sebagai umat Islam membuat status di media sosial yang tak menyinggung orang lain. Sesuai dengan firman Allah dalam Q.S An-Nissa : 114
لَّاخَيْرَ فِى كَثِيْرٍمِّن نَّجْوَ ىٰهُمْ إِ لَّامَنْ أَمَرَ بِصَدَ قَةٍ أَوْ مَعْرُوفٍ أَوْإِ صْلَجِ بَيْنَالنَّاس وَ مَن يَفْعَلْ ذَلِكَ اُبْتِغَاءَ مَرْضَاتِ اللّٰهِ فَسَوْ فَ نُؤ ىِٔيهِ أَجْرًاعَظِيمًا (١١٤)
Artinya : Tidak ada kebaikan pada kebanyakan
bisikan-bisikan mereka, kecuali bisikan-bisikan dari orang yang menyuruh
(manusia) memberi sedekah, atau berbuat ma'ruf, atau mengadakan perdamaian di
antara manusia. dan barangsiapa yang berbuat demikian Karena mencari keredhaan
Allah, Maka kelak kami memberi kepadanya pahala yang besar.
Rasulullah SAW juga bersabda:
سلامة الإ نسا ن فى السا ن
"Keselamatan manusia tergantung pada kemampuannya menjaga lisan." (H.R. al-Bukhari).
مّا يَلْفِظُ مِن قَوْلٍ إِ لَّا لَدَ يْهِ رَفِيبٌ عَيِّدٌ (١٨)
Artinya : Tiada suatu ucapanpun yang diucapkannya melainkan ada di dekatnya malaikat Pengawas yang selalu hadir.Jadi , harus kita ingat bahwa banyak ayat-ayat dan hadits yg membatasi /mengatur tata bicara yang baik.
Komentar
Posting Komentar